Gazebo merupakan sebuah bangunan yang berada di taman yang berfungsi sebagai tempat bersantai di taman.
Dengan adanya gazebo ini fungsi taman akan semakin terasa manfaatnya.
Dengan bersantai di gazebo ini merupakan sebuah cara untuk melepaskan kepenatan setelah sibuk dengan kegiatan sehari-hari.
Tips Memilih Gazebo di Taman Rumah
Berikut ada beberapa tips untuk memilih gazebo di taman rumah anda :
1. Luas Gazebo
Bangunan gazebo yang ideal memiliki luas minimal 2×2 meter.
Usahakan ukuran gazebo lebih luas dari ukuran tersebut karena mengingat gazebo akan dipergunakan sebagai tempat untuk berkumpul maka ruangan yang lebih luas adalah lebih baik.
2. Perbandingan Ukuran antara Gazebo dan Taman
Gazebo cocok jika berada pada taman yang luas. Perbandingan yang seimbang antara luas gazebo dan taman adalah 1/5 luas taman.
Dengan ukuran perbandingan tersebut maka keindahan taman pun akan dapat terlihat dan dinikmati dari dalam gazebo.
3. Letak Gazebo
Letak gazebo yang paling baik ialah berada di tengah taman, karena dengan posisi di tengah taman akan membuat pemilik dapat merasakan suasana taman secara utuh.
Tetapi meskipun demikian gazebo juga bisa diletakkan di pinggir taman.
Tetapi yang perlu diingat adalah jangan menempatkan gazebo berada dibawah pohon yang besar.
Selain dapat membuat atap gazebo berlumut karena kurangnya terpaan sinar matahari, terkadang ada hewan peganggu seperti ulat sehingga akan meganggu kenyamanan pada waktu anda sedang berada di gazebo.
Jika yang berada diatas gazebo adalah pohon buah, buah yang jatuh menimpa gazebo akan dapat merusak gazebo.
4. Tambahkan Elemen Pendukung
Elemen pendukung seperti jalan setapak menuju gazebo, tanaman hias, lampu sorot dan bunga yang berada disekitar gazebo dapat membuat gazebo menjadi terlihat semakin menarik.
5. Gunakan Perabot yang Tepat
Agar dapat menambah kenyaman, gazebo dapat ditambah dengan perabot pendukung seperti lampu, lemari penyimpanan, meja dan kursi.
Karena gazebo berada ditempat yang terbuka dan sisi ruangannya pun juga terbuka maka agar tetap awet pilihlah perabot yang bisa tahan terhadap cuaca.
Itulah beberapa tips dalam memilih gazebo untuk taman rumah anda, semoga dapat memberikan manfaat.