Saat ini kebanyakan sayur mayur yang ada di pasaran umumnya sudah terkontaminasi oleh pestisida.
Bagi yang sadar kesehatan, mereka akan berusaha menyediakan sendiri sayuran untuk dikonsumsi keluarga.
Tidak perlu lahan luas, cukup dengan memanfaatkan lahan yang ada seperti halaman atau pekarangan rumah, Anda sudah bisa mencukupi kebutuhan sayur setiap harinya.
Dengan membuat kebun sayur maka bisa juga dijadikan usaha sampingan dengan menjual kebutuhan sayur ke tetangga.
Lalu bagaimana cara membuat kebun sayur tersebut? simak ulasan lengkapnya di bawah ini.
Tips Membuat Kebun Sayuran
Memanfaatkan pekarangan atau halaman rumah yang kosong selain bisa memenuhi kebutuhan sayur setiap harinya, Anda sekeluarga juga bisa menikmati kesejukan dari tanaman yang ada.
- Memilih Tanaman
Ada beberapa jenis sayuran yang bisa Anda pilih untuk ditanam di sekitar rumah karena tahan terhadap segala musim atau cuaca.
Jika Anda sampai salah pilih tanaman maka hasilnya tidak akan maksimal sehingga tidak menutup kemungkinan bisa gagal panen.
- Pemilihan Lokasi
Hampir segala jenis tanaman memerlukan cahaya matahari supaya bisa tumbuh dengan baik.
Oleh sebab itu ketika akan berkebun, pastikan untuk memilih lokasi yang terkena sinar matahari dan jauh dari pohon-pohon rimbun yang tinggi karena bisa menghalangi cahaya matahari.
Selain itu, pastikan juga untuk memilih lokasi yang memiliki sistem penyerapan air, bebas dari bebatuan dan jenis tanahnya datar.
- Menggemburkan Tanah
Tanaman sayur akan tumbuh dengan baik jika kondisi tanahnya gembur.
Oleh sebab itu sebelum mulai menanam, buat tanah menjadi gembur dengan beberapa cara sederhana dan siapkan juga sekop, penggaruk tanah, penggaris, selang serta pagar untuk mulai berkebun.
Selanjutnya keluarkan batu-batu yang ada di dalam tanah, buat lubang untuk menanam dan tanam bibit yang sudah disiapkan sebelumnya. Beri pupuk secara merata dan jangan lupa siram dengan air.
Di minggu pertama, siram tanah jika kondisinya mulai mengering. Akan tetapi hindari menyiram di malam hari karena akan membuat air menjadi menggenang.
Jika sudah mulai tumbuh tunas, rawat tanaman dengan cara mencabut rumput yang berada di sekitarnya. Jauhkan hewan-hewan yang bisa mengganggu tanaman dan rawat sayuran sesuai dengan karakternya.