Home » Info dan Tips Properti | Blog Tentang Rumah Hunian » Cara Membersihkan Lantai Keramik dengan Mudah

Cara Membersihkan Lantai Keramik dengan Mudah

Lantai merupakan bagian rumah yang mudah sekali kotor. Padahal berjalan di atas lantai yang kotor bisa membuat rasa tidak nyaman muncul sehingga menjaga kebersihan lantai merupakan suatu keharusan.

Karena sebagian besar menggunakan lantai jenis keramik maka sebaiknya jika Anda termasuk salah satu pemilik rumah yang memanfaatkan keramik sebagai penutup lantainya maka alangkah lebih baik jika mengetahui cara membersihkan lantai keramik yang benar supaya kebersihan lantai tetap terjaga.

Lantai dari keramik memang terkenal dengan berbagai keunggulan seperti mudah dibersihkan, tidak memerlukan perawatan khusus, dan harga relatif terjangkau dibandingkan marmer atau kayu.

Akan tetapi kelebihan tersebut tidak ada artinya jika Anda tidak bisa membersihkan lantai keramik dengan benar. Untuk itu, simak cara bersihkan lantai keramik di bawah ini.

Cara Membersihkan Lantai Keramik

  1. Pertama, bersihkan lantai dari debu dan kotoran yang menempel dengan cara disapu atau dibersihkan menggunakan penyedot debu.
  2. Siapkan air bersih sebanyak satu ember dan campur dengan pembersih lantai yang biasa Anda gunakan. Jangan lupa baca petunjuk dan aturan pakai yang tertera pada wadah pembersih.
  3. Setelah tercampur rata, pel seluruh lantai menggunakan kain pel bersih sampai ke sudut-sudut
  4. Biarkan lantai kering atau gunakan kain kering khusus supaya lantai lebih cepat kering.
  5. Hindari penggunaan benda-benda tajam ketika membersihkan kotoran yang membandel di lantai karena bisa merusak keramik.

Membersihkan lantai secara rutin dan berkala bisa membuat rumah Anda selalu wangi, bersih, bebas kuman dan tentunya membuat penghuni rumah merasa nyaman.

Terkadang kotoran yang membandel di lantai keramik berasal dari semen atau material bangunan yang tercecer ketika proses pembangunan. Oleh sebab itu, berhati-hatilah dalam memasang keramik supaya tidak ada semen atau material bangunan yang tertinggal sehingga bisa menimbulkan kesan kotor.