Salah satu cara yang dapat kita lakukan untuk mencintai bumi ini adalah dengan mempunyai rumah yang ramah terhadap lingkungan.
Rumah yang ramah lingkungan tentu tidak hanya dapat menyelamatkan lingkungan saja, namun juga memberikan kenyamanan bagi setiap penghuninya.
Selain itu, tingkat kesehatannya juga dapat terjaga dengan baik.
Cara agar Rumah Ramah Lingkungan
Untuk mempunyai rumah yang ramah lingkungan maka tidak ada salahnya jika Anda mengikuti cara berikut ini:
- Pemilihan Material Bangunan sangat Menentukan Kondisi Rumah
Dalam pemilihan material bangunan memang harus dilakukan secara jeli, hal ini dikarenakan bangunan dengan material yang ramah lingkungan juga dapat mempengaruhi kondisi rumah itu sendiri.
Seperti mengganti bahan kayu untuk bagian atap rumah dengan menggunakan kerangka baja ringan cenderung lebih ramah terhadap lingkungan.
- Menggunakan Energi Listrik Seperlunya
Dalam hal ini, Anda dapat membuat desain rumah yang bisa terkena cahaya alami.
Sehingga matahari mudah masuk menerangi sudut rumah, hal ini tentu dapat mengurangi penggunaan lampu di pagi ataupun siang hari.
Selain itu, Anda juga dapat mengatur sirkulasi udara pada hunian sehingga meminimalisir penggunaan AC.
- Menggunakan Energi Alternatif
Energi alternatif bisa Anda dapatkan dari sinar atau tenaga matahari.
Sebagai contoh untuk membuat pemanas air atau bisa juga dengan solar listrik atau PV (Photovoltaic) yang bisa ditaruh dibagian atap untuk menampung panasnya matahari, setelah itu diolah untuk memanaskan air.
- Tambahan Taman di Halaman Rumah
Adanya tambahan taman di rumah maka dapat membuat kita turut serta dalam melestarikan lingkungan.
Tanaman yang ada di taman bisa berfungsi sebagai penghasil oksigen, menjaga kestabilan dan kesuburan tanah serta penahan air hujan.
Dengan demikian, selain memberikan manfaat pada lingkungan dengan adanya taman di rumah juga membuat rumah terlihat lebih nyaman, bersih dan sehat.
Itulah beberapa cara agar rumah ramah lingkungan, selamat mencoba semoga kondisi lingkungan kita selalu terjaga kebersihannya.